Nite ya girls and boys.. man and woman.. duh ga bisa tidur nih.. boleh ya malam ini aku share lagi tentang wanita?? ☺
Ceritanya kemaren aku sempat berbincang dengan teman sewaktu smk. Dia bercerita tentang suaminya, yang terkadang mengabaikannya sebagai istri, mungkin karna dia ikut membantu suami mencari nafkah, sehingga tak ada waktu untuk berdua seperti saat mereka masih belum menikah. Istri sebenarnya ingin sepenuhnya diberi perhatian dan pengertian.. Tapi karna lelaki terkadang berfikir bahwa pasangannya adalah wanita yg kuat, yg terbiasa ditinggal-tinggal, jadi menurut mereka tak masalah.. sebelum ada keluhan dari pasangannya.
Well, wanita memang ditakdirkan untuk diberi perhatian penuh. Tapi terkadang lelaki tak respect akan hal itu.. apalagi laki-laki yang suka mengabaikan wanita yg tergolong mandiri. For example career woman. Cewek yang kerjanya merantau. Hmm by the way maaf bukan maksud menyombongkan diri, tapi ini memang nyata, beberapa lelaki memang terkadang suka menganggap wanita muda yg sudah punya penghasilan sendiri itu hebat, tp disamping itu terkadang mereka mengabaikan sisi lembut wanita.
Wahai Lelaki.. Sekuat apapun kami, kami tetap butuh tangan kalian, bukankah kalian pun seperti itu?? Membutuhkan kasih sayang wanita selain dari ibumu??
Wahai lelaki.. bukan hanya karna aku wanita mandiri seperti yg kamu fikir..
Melakukan apapun sendiri, kemanapun sendiri, berani pulang larut malam sendiri, mencari ilmu, mencari beberapa lembar mata uang.. hingga harus merantau.. Jauh dari orang tua.. Hampir semuanya mungkin bisa kulakukan sendiri.. Tapi, ada perasaan dari hati ini ingin diperhatikan..Dilindungi sebagaimana layaknya wanita lain.. Karna wanita seperti kami juga hadir untuk dilindungi, dicintai, diberi kasih sayang.. Karna wanita itu tulang rusuk laki-laki. Sekuat apapun tulang rusuk itu, tetap masih membutuhkan pelindung utk menyempurnakannya :)
♥rkavkavianty♥
assalamu alaikum
Minggu, 28 Juni 2015
Independent Woman
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
coment here