morning all...
Temen-temen semalem pada nonton TRANS TV atau TRANS7 ga?
pada pernah ke BSM (Bandung Super Mall) gak?
buat yang pernah kesana, dan yang biasa nongkrong atau berlibur di Kota Fantasi yang ada di dalam BSM lantai 3 tersebut, sekarang kalian bisa nongkrong di tempat baru, tempat yang 'megah' , 'asyik' , memacu 'adrenalin' , TOP BGT deh pokoknya !!
taukah kalian namanya?? yes ! it's TRANS STUDIO BANDUNG .
berlokasi di Jl.Gatot Subroto , tepatnya di BSM .
Trans Studio Bandung adalah Indoor Theme Park terbesar di Asia bahkan di dunia. Sebelumnya wahana seperti ini sudah ada di Makasar, tetapi wahana di Bandung, kota kita tercinta ini tampaknya lebih Luas, Spektakuler, dan lebih dipadati pengunjung (so pasti) .
Apakah kalian tau, apa sajakah yang membuat tempat rekreasi ini menjadi amazing ?
Chek This Out :
1. Trans Studio Bandung merupakan Theme Park dan Amusement Park yang lebih menarik dibanding Theme Park lain di Asia, karena seluruh bangunan dan permainan berada di dalam ruangan. Maka disebutlah Theme Park Indoor untuk wisata ini.
2. Luas Bangunan sekitar 4,4 hektare. Lebih besar dari Theme Park yang sudah dibuat sebelumnya di Kota Makasar.
3. Konon biaya yang dikeluarkan telah mencapai 2.2 Triliun. Dua kali lipat dibanding Trans Studio yang sudah dibuat sebelumnya.
4. Terdapat Roller Coaster tercepat di dunia. Hanya ada 3 di dunia, yaitu 2 di Amerika, dan 1 di Indonesia. Dan tepatnya ada di TSB :)
5. TSB juga dilengkapi dengan 600 unit kamar hotel bintang tiga untuk para wisatawan dari luar kota. dan 400 unit kamar hotel bintang enam untuk para wisatawan dari Asia maupun luar Asia. weew... bintang enam.. :D and this is all first time for Bandung. amazing !
6. Mempunyai 20 wahana petualangan yang spektakuler.
7. Setiap pengunjung diwajibkan menggunakan Prepaid Card MEGA CASH untuk masuk dan bertransaksi di semua wahana. Kartu ini berharga Rp 10.000,- berlaku seumur hidup lho!
8. Terdapat wahana Giant Swing. Pendulum raksasa pertama di Indonesia yang akan mengayunkan sambil berputar pada ketinggian 18 m.
9. Mempunyai maskot yang terdiri dari 7 icon berupa binatang. Mr. Boris, Monty, Kenny, Monika, Ray, Jago, dan Otan. Icon-icon ini aku rasa termasuk sifat dan karakter dari karyawan dan karyawati Trans Family's pula.. uniq yah? :)
10. Terdapat 4D Marvel Superheroes. merupakan simulasi dari Heros yang pernah kita kenal.
dan masih banyak keistimewaan lainnya.
Soal Harga Masuk, aku dapet informasi Rp. 150.000,- Weekday (Senin-Jum'at) dan untuk Weekend (Sabtu/Mingu/Libur) Rp. 200.000,- Dan katanya sih ada harga VIP juga sekitar
Rp. 220.000,- s/d Rp. 600.000,-
Sekian post dari aku kali ini. Enjoy your weekend with them :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
coment here